Jujung Menjadi ION Network, Transformasi yang Selaras dengan Semangat Kemerdekaan di Acara Pustaka Talenta

Jujung Menjadi ION Network, Transformasi yang Selaras dengan Semangat Kemerdekaan di Pustaka Talenta

Tasikmalaya – Konser megah grup musik Radja Band di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya pada malam Sabtu (3/8/2024) tidak hanya memuaskan rasa rindu para penggemar di wilayah Priangan Timur, tetapi juga menjadi momen penting bagi manajemen provider telekomunikasi terkemuka, Jujung. Dalam acara berjudul Pustaka Talenta ini, Jujung mengumumkan langkah strategisnya untuk bertransformasi menjadi ION Network.

Pustaka Talenta adalah festival musik yang menyatukan berbagai bakat dan memberikan pengalaman unik bagi para penonton. Dengan penampilan dari berbagai artis, termasuk Angga Candra, Cind3rella feat. Hugo Kasella, dan Glory Of Love, konser ini dapat menarik ribuan penonton yang antusias menyanyikan lagu-lagu hits Radja Band.

Ian Kasela, vokalis Radja Band, mengajak warga Tasikmalaya untuk meramaikan konser melalui akun Instagramnya. Kegiatan konser ini tidak hanya diselenggarakan untuk merayakan momen hiburan, tetapi juga untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI. Ian mengungkapkan harapannya agar semangat persatuan dan kemajuan bagi bangsa tetap terjaga.

Baca Juga: Kunjungan Uji Fungsi VSAT oleh ION Network di KN SAR Sadewa Semarang

Dalam suasana yang penuh keceriaan tersebut, Hilman Roni, Sub Regional Head ION Priangan Timur, mengungkapkan rasa syukurnya dapat berpartisipasi dalam acara besar ini. Ia menjelaskan bahwa momen perayaan HUT RI menjadi waktu yang tepat untuk sosialisasi transformasi Jujung menjadi ION. “Kami berharap, dengan langkah transformasi ini, kami bisa menjadi ‘rajanya wifi’ di Indonesia,” ungkap Hilman.

Transformasi menjadi ION bukan hanya sekadar perubahan nama, tetapi juga merupakan langkah untuk meningkatkan layanan internet di seluruh Indonesia. Hilman menambahkan, konser ini memiliki makna tersendiri bagi mereka, dengan semangat kebersamaan dan kemajuan bangsa yang diusung. “Ada chemistry antara transformasi Jujung menjadi ION dengan kehadiran Radja Band di sini, menjadikan momen ini lebih berkesan,” katanya.

Ia juga mengapresiasi penyelenggara dan dukungan dari pemerintah beserta unsur terkait lainnya yang menjadikan Tasikmalaya sebagai kota yang ramah untuk event seperti ini. Hilman berharap, acara-acara besar tersebut tidak hanya menciptakan hiburan, tetapi juga mendatangkan dampak positif bagi ekonomi lokal, seperti sektor perhotelan dan kuliner.

Baca Juga: Kunjungan Industri SMKN 1 Bogor ke ION Network

“Menjaga keamanan dan kenyamanan menjadi kunci agar investasi dan event-event bermutu tetap hadir di Tasikmalaya,” tutup Hilman. Dengan semangat yang menggebu untuk kemajuan, transformasi Jujung menjadi ION Network diharapkan dapat membawa banyak manfaat dan kebaikan bagi masyarakat luas.

Dokumentasi:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top